Banner

Saturday, January 22, 2011

Manfaat Obat Herbal

Di dahului dengan diagnosis kedokteran barat dan kedokteran timur oleh tenaga Ahli dan dokter sebagai langkah awal, dan dilanjutkan oleh pemakaian herbal dan obat alami yang halal dan thoyyib, serta obat-obat tradisional yang sudah dipakai secara turun-menurun yang khasiatnya sudah diyakini dengan mempertimbangkan dosis yang tepat,sesuai dengan pengalaman dan pengobatan

Gandum

Makanan lainya yang dianjurkan oleh Nabi Saw adalah gandum,yang diakui mempunyai sifat panas dan kering,melancarkan pencernaan dan meningkatkan Stamina.

Susu


Susu adalah makanan yang diberkahi sebagaimana anjuran yang disampaikan Rasulullah Saw kepada kita ,”Barang siapa dikarunia makanan oleh Allah hendaklah ia berdoa ,’Ya Allah berikanlah keberkahan pada makanan ini dan berikan kepada kami makanan yang lebih baik darinya .’Dan barang siapa dikaruniai susu oleh Allah,maka hendaklah ia berkata,’Ya Allah berikanlah keberkahan pada makanan ini dan tambahkanlah keberkahan darinya ,’Karena aku tahu bahwa makanan dan minumnya yang mencukupi hanylah susu”(HR Abudaud)

Mentimun

Mentimun adalah buah yang bersifat basah dan dingin oleh karena itu cocok sekali dimakan bersama kurma yang bersifat panas dan kering.Dalam hal ini Rasulullah menyontohkan makan kurma dicampur timun dan menganjurkan agar kita jika kita makan kurma,kita makan mentimun dan menganjurkan agar jika kita makan kurma,kita makan timun juga untuk menjaga keseimbangan antara unsur panas dan dingin

Sarang semut ( Myrmecodia pendens) merupakan salah satu tumbuhan epifit dari hydnophytinae (Rubiaceae) yang dapat bersimbiosis dengan semut dan dikatakan bersifat epifit karena tumbuhan ini menempel pada tumbuhan lain tetapi tidak hidup secara parasit pada inangnya sehingga hanya sebagai termpat menempel saja.


Kandungan dan Manfaat:

Secara tradisi, sarang semut biasa digunakan sebagai tanaman obat oleh masyarakat pedalaman di bagian barat Wamena, Papua. Suku-suku di Bogondini dan Tolikara lazim memanfaatkannya untuk mengatasi rematik dan asam urat. Sarang semut mengandung flavonoid dan tanin. Flavonoid berfungsi sebagai antioksidan, yang bisa mencegah sekaligus mengatasi serangan kanker. Mekanisme kerja flavonoid dalam mengatasi kanker dengan membuat karsinogen tidak aktif, penghambat siklus sel, dan induksi apoptosis. Di samping itu, juga mengandung tokoferol. Tokoferol mirip vitamin E, yang berefek antioksidan efektif. Tokoferol berfungsi sebagai antioksidan dalam menangkal radikal bebas dan sebagai antikanker.

Dilihat dari kandungannya, maka sarang semut, menurut penelitian, hampir bisa mengatasi berbagai jenis kanker.

Demikian juga sarang semut bisa digunakan untuk mengobati penyakit jantung dan kebocoran jantung. Khasiat sarang semut mengatasi jantung bocor diperkirakan akibat kendungan sarang semut yang kaya mineral. Sarang semut mengandung 0,37 g kalsium, 68,58 mg natrium, dan 3,61 g kalium per 100 g. Dalam metabolisme tubuh, kalsium dan natrium berperan memberbaiki kerja jantung dan impuls saraf. Sedangkan kalium berperan mengatur ritme jantung. Jika kebocoran jantung disebabkan infeksi kuman, maka senyawa yang berperan mengatasinya adalah flavonoid. Dalam banyak kasus flavonoid berperan langsung sebagai antibiotik dengan mengganggu fungsi mikroorganisme seperti bakteri atau virus. Senyawa flavonoid terkandung dalam serbuk maupun ekstrak air sarang semut.

Ramuan Sederahan

1. Sariawan

1 jari rimpang temulawak diiris tipis-tipis + 1 jari asam + 1 ½ gelas air, dimasak mendidih sampai air tinggal 1 gelas, angkat  dinginkan, tambahkan madu secukupnya, diminum pagi ½ gelas dan sore ½ gelas + gula aren .

2. Kembung dan Mulas


15 helai daun delima putih, dicuci dan ditumbuk tambahkan 3 gelas air, dimasak hingga air tinggal 1½ gelas, dinginkan, saring diminum 3 X sehari @ ½ gelas .

3. Cacingan

ambil 3 jari rimpang jahe, potong tipis-tipis+ 3 gelas air, rebus hingga air tinggal 1 ½ gelas, dinginkan, saring, tambahkan 1 sendok makan madu murni, aduk rata, diminum 3 X sehari @ ½ gelas . Atau

2 sendok makan biji pepaya lumatkan, tuang 1 gelas air panas, diamkan 10-15 menit, saring,  dinginkan, tambah 1 sendok makan madu, minum sekaligus setiap pagi perut kosong lakukan hingga sembuh.

4. Sembelit

Kupas 20 gram daun lidah buaya masukkan dagingnya dalam sebuah wadah, tambahkan 1 – 2 sendok makan madu, aduk rata, minum tiap pagi dan sore hingga sembelit hilang.

1 jari rimpang temulawak cuci, potong tipis-tipis, tambah 1 gelas air, masak hingga air tinggal ½ gelas, dinginkan, saring, tambahkan madu 1 sendok makan, aduk rata, minum sekaligus, diminum pagi hari perut kosong, lakukan tiap hari hingga sembuh .


5. Diare dan Muntah

3 sendok teh adas dihaluskan + 5 lembar daun jambu biji yang dipotong kecil-kecil + 10 cm kulit batang pulasari, tambahkan 3 gelas air, masak hingga air tinggal separuhnya, dinginkan, saring, diminum 3 X sehari @ ½ gelas . Boleh tambahkan madu tiap akan minum 1 sendok makan

20 helai daun salam dihaluskan, tambahkan 2 gelas air, masak hingga air tinggal separuh, dinginkan, saring, diminum pagi dan sore @ ½ gelas, teruskan sampai sembuh .

6. Kurang Nafsu Makan

10 lembar daun pegagan + 3 gelas air, masak sampai air tinggal separuhnya, dinginkan, saring, diminum 3 X sehari @ ½ gelas, tambahkan 1 sendok makan madu kedalam ½ gelas larutan setiap kali akan diminum .

1 jari rimpang temulawak dipotong tipis-tipis + 10 gram asam jawa + 3 gelas air, dimasak sehingga air tinggal 1 ½ gelas, tambahkan  30 gram gula merah, aduk rata, dinginkan, saring, diminum 3 X sehari @ ½ gelas .

7. Batuk


30 gram bawang putih, kupas, lumatkan + 25 gram gula batu + 1 gelas air matang, diamkan selama 5 jam, lalu saring, 1X sehari @ 1 sendok makan.

8. Asma

1 batang rimpang alang-alang dan 1/2 jari rimpang kencur dipotong tipis-tipis + 5 lembar daun sirih yang sudah ditumbuk + 1 gelas air, dimasak hingga air tinggal ½ gelas + 1 sendok makan madu + 1 sendok teh air jeruk nipis, aduk hingga rata,

minum sebelum tidur, sebanyak 1/2 gelas.

9. Demam

3 buah umbi bawang merah dipotong tipis-tipis + 2 sendok makan minyak kelapa +  ½ sendok makan minyak kayu putih + 1 iris buah jeruk nipis. diaduk rata,  Gosokkan pada ketiak, perut, dan kepala, lakukan sebagai kompres, sampai panas turun . untuk membersihkan sisa-sisa, lakukan dengan dilap memakai air hangat .


10. Pilek

5 jari rimpang jahe + 5 buah bawang merah + 5 buah bawang putih, potong kecil-kecil + 2 gelas air, masak hingga air tinggal separuhnya, dinginkan, saring. Minum 2 X sehari @ 1/2 gelas.

0 comments:

Post a Comment